Pages

Rabu, 04 Januari 2012

Fabregas & Messi Taklukkan Osasuna

BARCELONA – Cesc Fabregas dan Lionel Messi menjadi aktor utama kemenangan 4-0 Barcelona atas Osasuna di ajang 16 besar Copa del Rey, Kamis (5/1/2012) dini hari WIB. Keduanya masing-masing mencetak dua gol untuk Blaugrana dalam laga tersebut.

Selain Fabregas dan Messi, Xavi Hernandez menjadi aktor utama lainnya dalam pertandingan itu. Xavi membuat empat assist, atau empat gol yang bersarang ke gawang Osasuna adalah hasil dari umpannya.

Blaugrana mampu unggul lewat Cesc Fabregas di menit ke-14. Gol mantan pemain Arsenal ini berawal dari penetrasi Dani Alves yang kemudian memberikan bola kepada Xavi. Xavi dengan jeli mengirim bola itu kepada Cesc Fabregas, yang kemudian menaklukkan kiper Osasuna Asier Riesgo.

Selang Empat menit, lagi-lagi Fabregas kembali merobek gawang tim tamu. Pemain berusia 24 tahun itu kali ini juga kembali memanfaatkan umpan dari seniornya di Barcelona Xavi.

Unggul 2-0 tak membuat Barcelona mengendurkan serangan mereka, namun hingga babak pertama berakhir, belum ada lagi gol tercipta dari kedua tim.

Babak kedua

Di babak kedua, kondisi masih sama, Barcelona terus mendominasi permainan, seperti tak puas dengan dua gol mereka di babak pertama, Barca berhasil memperbesar keunggulan.

Kali ini Lionel Messi mengubah kedudukan menjadi 3-0 pada menit ke-73 lewat sundulannya, yang jarang dia lakukan. Messi membelokkan bola hasil umpan Xavi dan mengecoh Riesgo.

Messi kembali membobol gawang tim tamu di masa injury time untuk memperbesar keunggulanBlaugrana menjadi 4-0. Xavi lagi-lagi menjadi kreator gol bomber asal Argentina itu, tendangan Messi melesat ke gawang Osasuna tanpa bisa dibendung.

Susunan pemain kedua tim:

Barcelona: Jose Manuel Pinto; Carles Puyol, Dani Alves, Gerard Pique; Xavi, Cesc Fabregas (Seydou Keita 87), Javier Mascherano, Sergio Busquets, Thiago, Isaac Cuenca (Alexis Sanchez 74); Pedro (Lionel Messi 59)

Osasuna: Asier Riesgo; Sergio, Lolo, Jukka Raitala; Javad Nekounam, Damia, Alvaro Cejudo (Roland Lamah 68), Xavier Annunziata (Ibrahima Balde 84), David Timor, Roberto Torres (Fransisco Punal 71); Dejan Lekic

Wasit: David Fernandez Borbalan

(win)



sumber: http://bola.okezone.com/read/2012/01/05/46/551860/fabregas-messi-taklukkan-osasuna

Tidak ada komentar:

Posting Komentar